Olahraga Saat Puasa Segar Terasa
Hampir setiap pagi dan sore, lapangan terlihat ramai walaupun tidak seperti biasanya. Selama puasa di bulan Ramadan, tetap banyak yang rutin berolahraga. Menyesuaikan waktu, hari minggu memang paling ramai. Olahraga selama puasa juga baik untuk kebugaran tubuh.
Olahraga selama puasa menyehatkan. Biasanya antara waktu pagi atau sore, biasa dijadikan masyarakat untuk berolahraga walau hanya menyempatkan beberapa waktu. Meskipun dalam keadaan puasa, terlihat sebagian orang berolahraga dengan semangatnya.Diawali dari pemanasan, mulai menggerak-gerakkan anggota badan dalan hitungan 1-8. Berlari dan peregangan nampak dilakukan. Olahraga selama puasa, membuat badan terasa segar dan tidak pegal-pegal. Namun jangan sampai dipaksakan agar tidak haus.
Apa yang dirasakan saat olahraga dalam keadaan berpuasa?, tentunya seperti hari biasanya. Makan jadi lahap, tidak loyo atau lesu dan menjalankan puasa badan tetap bugar sampai berbuka. Olahraga walupun sebentar menjadikan peredaran darah lancar, tidak mudah sakit kepala.
Menyempatkan olahraga saat puasa juga baik untuk tubuh. Berlari-lari di lokasi terdekat sesuai keinginan. Olahraga seringkali dilakukan banyak orang, apalagi yang gemar menerapkan hidup sehat sudah menjadikan aktivitas rutin dan terjadwal.
Sehat itu mahal, dengan berolahraga walaupun sekedar menggerak-gerakkan anggota badan akan terasa manfaatnya. Terasa melegakan dan berdampak baik pada kesehatan. Sesekali saja berolahraga menyesuaikan kondisi dan keadaan, daripada tidak sama sekali.
Selain berlari, olahraga bersepeda lebih ringan. Jika memiliki sepeda sangat tepat untuk rutin berolahraga. Rajin bersepeda memberikan manfaat juga bagi tubuh, segar terasa apalagi saat dalam kondisi berpuasa. Namun jangan lupa, sesuaikan waktu saat olahraga dalam keadaan puasa agar tidak membatalkan.
Memilih berolahraga di pagi hari merasakan udara yang lebih segar dibandingkan sore hari. Namun tergantung pula dengan keinginan. Olahraga saat puasa memang baik, menyehatkan dan menyegarkan.