Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Air Terjun Blang Kolam di Aceh Menarik Perhatian Wisatawan

Air Terjun Blang Kolam saat ini mulai dilirik oleh wisatawan diseluruh Indonesia, air terjun ini terletak di Desa Sidomulyo, tepatnya di Aceh Utara, provinsi Aceh. Air terjun ini sangat mudah dijangkau. 

Para petualang dapat menempuh perjalanan sekitar 30 menit dari Lhokseumawe. Diketahui menjelang hari libur daerah ini semakin banyak dikunjungi oleh wisatawan baik keluarga, komunitas, pemuda pemudi, dan masyarakat sekitarnya.

Blang kolam merupakan nama dari air terjun ini, bagi masyarakat aceh sendiri sudah tidak asing lagi dengan daerah wisata yang menghadirkan keindahan alamnya yang menarik. 

Adanya air terjun menjadi primadona bagi pengunjung untuk berfoto dan berenang bersama. Daerahnya yang asri, udara yang sejuk dengan balutan tumbuhan rindang yang dapat memberikan sensasi liburan anda lebih menyenangkan.

Perlu anda ketahui, kenapa tempt ini menjadi salah satu alternative wisata yang pas untuk anda karena di air terjun blang kolam ini dapat anda saksikan secara langsung yaiu air terjun kembar.

Air terjun yang memiliki ketinggian 75 meter dikelilingi oleh pepohonan rindang dan tumbuhan hutan lainnya. Di area air terjun anda bias mandi dan bermain bersama, terdapat kolam tampungan air terjun dengan airnya yang jernih dan dingin menjadikan anda betah berlama-lama berada disini.

Sedangkan ditepi kolam para pengunjung dapat menikmati secangkir kopi sembari menikmati sejuknya alam bersama tegukan kopi yang hangat. Tempat ini sayang untuk dilewati, bagi anda yang penasaran seperti apa panorama air terjun blang kola mini maka segera datang dan kunjungi segera. 

Agar lebih berkesan alangkah baiknya jika membawa berbagai perlengakapan untuk berkemah, dan bermalam bersama agar lebih terasa. Ditempat ini tak perlu berfikir berapa harga tarif yang disediakan yang jelas sangat di luar dugaan. 

Apabila anda ingin bermalam yakni berkemah di tempat yang indah ini hanya cukup dikenakan tarif sebesar 5.000 Rupiah saja per orang. Luar biasa sangat murah bukan?, iya, Cuma Rp.5000 anda dan rekan-rekan bisa menikmati alam bebas yang begitu mengesankan.

Selain itu, untuk biaya masuk di tempat wisata air terjun ini juga sangat murah dan terjangkau hanya Rp2.500/orang saja. Jadi, anda tinggal memilih untuk paket masuk saja atau paket berkemah. Nah, bagaiman sahabat treveller mulai tertarikkan untuk berkunjung ke air terjun blang kolam yang ada di provinsi aceh.